Rabu, 16 Mei 2012

0 Gol Tunggal Marwan Menangkan Gresik United

Gresik United

Gresik United berhasil mengalahkan PSAP Sigli dengan skor 1-0. Gol kemenangan Gresik United dicetak Marwan Sayedeh di penghujung babak kedua. Dikutip Bola Beta™, Rabu (16/05/2012)

Tampil di hadapan ribuan pendukungnya, Persegres tampil percaya diri dengan langsung berinisiatif melancaran serangan dan mengurung pertahanan kubu tamu. Peluang pertama tuan rumah tercipta saat laga baru memasuki menit 8.

Agus Indra yang berhasil masuk area pertahanan lawan coba melesakkan bola ke arah gawang. Sayang, sepakan yang lemah membuat bola berhasil diamankan dengan mudah oleh kiper PSAP, Fakrurrazi.

Lima menit berselang, Kacung K Munif coba melakukan 'tembakan' spekulasi dari luar kotak penalti. Namun, bola masih melayang ke atas mistar gawang. Pertahanan PSAP di laga ini tampil cukup solid dengan menutup rapat setiap peluang bagi lawan.

Peluang terbaik tuan rumah tercipta di menit 36. Gaston Castano yang menusuk dari sisi kiri lawan berhasil melayangkan umpan matang ke jantung pertahanan lawan. Sayangnya sundulan Marwan Sayedeh melambung di atas mistar gawang. Hingga laga berakhir, kedudukan belum berubah 0-0 untuk kedua tim.

Memasuki babak kedua, Gresik tetap main menyerang. Peluang bagi tim tuan rumah didapat menit ke-54. Menerima umpan terobosan Gaston Castano, Rahmat Rivai melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti. Sayang, tendangannya tepat berada di pelukan Fakrurrazi.

Peluang emas didapat Gresik menit ke-71. Tendangan bebas Gaston Castano mengarah ke pojok kiri gawang PSAP. Fakrurrazi sudah mati langkah. Sayang, bola tersebut masih membentur tiang gawang.

Menit ke-78, Gresik kembali mendapat peluang. Umpan silang Gustavo Chena berhasil disundul Gaston Castano di dalam kotak penalti. Sundulan pemain asal Argentina itu belum mampu merobek jala PSAP karena bolanya mengarah tepat ke tangkapan Fakrurrazi.

Tiga menit berselang, giliran tendangan keras Marwan Sayedeh dari dalam kotak penalti masih bisa diamankan Fakrurrazi.

PSAP nyaris membuat penonton yang hadir di stadion Tri Dharma di menit ke-82. Sontekan Abu Bakar Bah di depan gawang membentur tiang gawang.

Gaston Castano kembali mendapat peluang mencetak gol untuk kesekian kalinya di menit ke-85. Tendangan setengah voli yang dilepaskan Gaston di depan gawang melambung tinggi.

Gresik akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-92. Tendangan Marwan Sayedeh dari dalam kotak penalti tak bisa dihalau Fakrurrazi.

Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan usai.

Hasil ini membuat posisi Gresik United naik satu anak tangga menjadi peringkat 11 dengan 30 poin sedangkan PSAP di peringkat 17 dengan 22 poin.

Susunan pemain:

Gresik United: Hery Prasetya, Wismoyo Widiasputro, Lan Bastian, Rudianto, Kacung F. Munif, Uston Nawawi (Alfian Habibi 62'), Gangga Mudana, Agus Indra Kurniawan (Rachmat Rivai 35'), Marwan Sayedeh, Gustavo Chena, Gaston Castano.

PSAP Sigli: Fakrurrazi, Stembiso, Bustami (Ichwani Hasanuddin 17'), Muhammad Ali, Sukman Suaib, Riza Fandi, Jeon Sung Ha (Abu Bakar Bah 46'), Song Young Lee, sayuti, Abdul Faisal, Indra Gunawan (Ferry Komul 77').


0 komentar:

Feeds Comments